Jumat, 05 Februari 2016

Cara Gampang Verifikasi Akun Paypal

Cara Gampang Verifikasi Akun Paypal
Seperti yang kita tahu paypal merupakan alat pembayaran dalam transaksi online. Cara memiliki akun paypal memang mengharuskan kita melakukan verifikasi dengan menggunakan kartu kredit, ada juga yang menggunakan cara lain seperti Netteler. Akan tetapi kebanyakan orang menggunakan kartu kredit karena kemudahan dan keamanan setelah mereka mendapatkan verifikasi.

Sebagian orang yang melakukan transaksi online yang mengharuskan memakai paypal tidak memiliki kartu kredit. Maka dari itu kini banyak bereda cara verifikasi akun paypal menggunakan kartu kredit virtual (VCC). VCC atau kepanjangannya Virtual Credit Card merupakan kartu kredit namun berbentuk virtual sehingga tidak ada bentuk aslinya. Dalam VCC terdapat serangkaian kode unik berupa angka serta keamanan seperti nomor kartu kredit yang akan digunakan untuk verifikasi paypal.

Untuk mendapatkannya Anda bisa mencari di internet, telah banyak blogger yang juga menyediakan VCC ini untuk kepentingan verifikasi. Harganya bermacam-macam mulai dari 100 ribu ke atas tergantung masa aktifnya. Semakin memiliki masa aktif yang lama maka harga dari VCC akan cenderung lebih mahal.

Untuk Anda yang menginginkan verifikasi akun paypal menggunakan VCC berikut langkah-langkah cara verifkasi akun paypal menggunakan vcc.

Pertama, membuat akun paypal : Secara gampangnya Anda tinggal masuk ke papal(dot)com lalu mengikuti intruksi yang ada di dalamnya. Bila masih ragu Anda bisa mencari referensi cara membuat paypal dari awal hingga mahir di berbagai blog dan forum.

Kedua, Membeli VCC : Anda bisa membelinya di berbagai forum internet marketing baik di FB, forum jual beli atau langsung menuju dealer VCC yang ada di internet seperti www.rumahpaypal.com.

Ketiga, yaitu memasukan kode VCC ke akun paypal Anda : Verifikasi paypal dengan VCC mengharuskan Anda memasukan kode . Setelah Anda memiliki akun paypal dan mendapatkan nomor VCCnya, maka langkah terahir adalah memasukan kode tersebut pada akun paypal

1. Buka di paypal(dot)com lalu silahkan log in kea akun paypal Anda.

2. Lalu Anda menuju ke link “Dapatkan Status Terverifkasi” yang terdapat di kolom menu slide bar sebelah kiri. Cara lain juga bisa dengan mengklik “Tambah Kartu Kredit”. Setelah itu Anda akan melihat form yang bertuliskan “Konfirmasi Kartu Kredit”, disini Anda akan memasukan kode nomor yang telah Anda beli sebelumnya pada form tersebut.

3. Silahkan isikan data VCC yang Anda peroleh dari dealer VCCnya, setelah itu klik continue. Hal selanjutnya paypal tersebut akan mencharge biaya sekitar 2 dolar peada VCC Anda agar bisa dilakukan verifikasi paypal. Biasanya Anda sudah diberi saldo oleh dealer VCC Anda saat pembelian terjadi. Tahap selanjutnya adalah Anda disuruh memasukan 4 digit angka pada akun paypal Anda. Kurang lebih sekitar 2 – 4 hari, silahkan tunggu maksimal 4 hari hingga penjual VCC memberikan kode tersebut.

4. Setelah kode tersebut Anda terima silahkan log in ke paypal dan klk menu “konfirmasi kartu kredit /kartu debit saya”.

5. Setelah mengkonfirmasi akan ada form yang digunakan untuk memasukkan kode 4 digit yang Anda dapat. Masukkan dan klik konfirmasi

Begitulah cara verifikasi akun paypal dengan VCC, kini akun paypal Anda sudah terverifikasi. Akan tetapi bila Anda masih bingung dan belum berhasil melakukan verifikasi, Anda dapat bertanya langsung pada penjual VCC tersebut. Karena porsesnya tidak hanya sekali maka Anda membutuhkan bimbingan agar tidak kebingungan. Biasanya mereka yang menjual sudah terbiasa melakukan verifikasi, jadi mereka tahu dimana letak kesalahan dan kekurangan saat Anda melakukan konfirmasi pada akun paypal Anda.
www.RumahPaypal.com

Tidak ada komentar :

Posting Komentar